HarumanjaBlog

Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi

Waspadai Dampak Negatif Teknologi

بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ﴿١﴾

Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh

Pada malam ke 18 puasa, Mesjid mulai sepi pengunjung yang menunaikan sholat Isya dan sholat Tarawih berjemaah. Seperti biasanya pada malam – malam terakhir yang dimulai dari pertengahan bulan, jemaah mulai berkurang hal ini disebabkan oleh banyak hal. Sebagian jemaah ada yang kesempitan waktu dan ada pula yang sedang sakit karena berpuasa yang bikin badan menjadi lemah. Berbagai alasan muncul dan akibatnya muncul pula persangkaan dari masyarakat sekitar, mungkin karena persiapan menjelang lebaran. yah Lebaran atau dikenal dengan sebutan Hari Raya.

Pada malam itu saya juga hadir di salah satu mesjid dekat rumah. Seperti biasanya setiap malam puasa selalu diadakan santapan Rohani Ramadhan. Sekarang ini kita tidak akan membahas soal kenapa jemaah mulai berkurang pada saat – saat terakhir bulan puasa, namun yang lebih penting adalah satu buah judul ceramah yang disampaikan oleh Bapak Ustad. Judul ceramah yang diatur oleh Majelis Dakwah Indonesia ini memiliki makna yang sangat luas, judulnya yaitu “Mewaspadai Dampak Negatif Teknologi”, dan inilah yang akan kita bahas.

Saya mulai terkesan dengan penyampaian Ustad pada saat mulai ceramah, Pertama sekali ustad sampaikan adalah puji syukur kehadirat Allah SWT karena telah melimpahkan Rahmatnya kepada kita semua sehingga kita masih diberi kesempatan melaksakan sholat berjemaat di mesjid, dan do’a bagi kawan – kawan, saudara yang masih belum mendapat kesempatan karena dalam kondisi kurang lapangnya waktu moga-moga dilapangkan waktu oleh Allah dan juga dilapangkan pikiran dan hatinya Amin dan bagi saudara kita yang sedang sakit moga – moga diberi kesehatan Amin Ya Robbal Alamin.

Ok. kita tinjau dari judul “Waspadai” artinya berjaga – jaga, jika kita mau berjaga – jaga tentu harus punya pegangan atau senjata, kalaupun terkenak misalnya yah paling tidak dampaknya separah dari pada yang tidak waspada. Teknologi bersifat netral (kata ustad yang tidak tahu banyak tentang teknologi). Teknologi itu bersifat netral tergantung dari yang menggunakan, kalo digunakan untuk kebaikan maka baiklah dia dan apabila digunakan untuk keburukan maka buruklah dia, begitu katanya.

Teknologi yang paling mempengaruhi umat manusia adalah internet, ya internet. Internet sudah menyatukan ribuan orang bahkan jutaan orang tanpa terbatas oleh ruang dan waktu. Internet juga menyajikan informasi sebanyak mungkin bahkan informasi apa saja ada disini tinggal penggunanya saja memilih yang mana.

Iman merupakan penangkal paling bagus untuk membendung dampak negatif dari teknologi, yang jadi persoalan bagaimana dengan anak – anak ??, peran orangtua lah yang sangat dibutuhkan. Pendidikan aqidah perlu diberikan sejak dini. Orang tua tidak bisa hanya berdiam diri melihat tingkah anak, orang tua harus memberikan perhatiannya dengan baik dan selalu mengawasi anak – anak dalam penggunaan internet.

Agustus 28, 2010 Posted by | Tidak Dikategorikan | Tinggalkan komentar